Respon Pekerja terhadap Brutalitas Polisi: Sebuah Pemogokan Baru dan Kuat di FedEx/TNT

Sumber foto: SI Cobas

Brutalitas polisi bertujuan menekuk kehendak kombatif pekerja FedEx/TNT yang menghasilkan efek perlawanan; pada malam Rabu, 17 Juni, setelah pertemuan sif malam, ratusan pekerja, yang juga dari gudang-gudang lain (termasuk pekerja yang mogok dari gudang FedEx di Piacenza), dan sejumlah besar aktivis pendukung, kebanyakan anak muda dari pusat komunitas dan organisasi politik kiri, berkumpul di pintu gerbang gudang FedEx/TNT di Peschiera Borromeo. Beberapa ratus orang mengorganisir piket untuk mendukung pemogokan demi mengembalikan 66 pekerja yang dikenai PHK, dan memprotes serangan polisi minggu lalu. Banyak pekerja dan kawan yang masih memiliki bekas luka akibat kekerasan di tubuh mereka, tapi moral juang mereka tinggi.

Setelah iringan kendaraan 180 polisi memasuki pergudangan FedEx/TNT di Peschiera Borromeo untuk mengusir pekerja yang mogok, yang sedang menduduki pabrik, dan pada 9 Juni, polisi menyerang piket pekerja, perselisihan pekerja ini telah tumbuh menjadi mobilisasi kelas pekerja yang politis, karena dua alasan.

Pertama, karena perjuangan ini adalah perjuangan percontohan melawan pemecatan bertameng berakhirnya kontrak kerja. Di bulan-bulan terakhir, mereka digunakan sebagai “pekerja esensial” dan menempatkan mereka dalam bahaya dengan langkah dan alat perlindungan yang tidak memadai, hanya untuk membuang mereka ke tong sampah beberapa minggu kemudian, mengkhianati komitmen 17 Maret untuk mempekerjakan mereka semua, setelah mereka menyerang pada 30 April demi tempat kerja yang aman dan upah 100%. 10 ribu PHK telah terjadi, bertentangan dengan larangan pemerintah tentang pemecatan sampai dengan 17 Agustus. Solidaritas pekerja tetap adalah capaian yang penting, yang (biasanya) tidak diberikan begitu saja, dan tidak pernah terlihat (sebelumnya) di sebagian besar tempat kerja. “Satu tersakiti, semua ikut tersakiti” adalah slogan yang paling sering dinyanyikan di antara pekerja SI Cobas.

Alasan kedua adalah hubungan yang ideal antara piket besar ini dengan gelombang protes di AS melawan kekerasan polisi yang rasis: Black Lives Matter dapat dibaca di spanduk, bersama dengan “Workers Lives Matter”. Di sisi, polisi juga menunjukkan kekerasannya terhadap paling sering terhadap buruh imigran demi perusahaan multinasional Amerika, FedEx, yang membanggakan keberhasilannya memberangus serikat pekerja di AS. Di sini maupun di sana, rasisme digunakan untuk membelah kelas pekerja. Pemimpin Liga, Matteo Salvini mengadvokasi nasionalisme putih yang sama denga Donald Trump, untuk menimpakan kesalahan kepada kelompok imigran atas krisis sosial dan kesehatan (yang sebenarnya) akibat dari kapitalisme — dan kekuatan asing.

Di sini, di Milan, sebagaimana di sejumlah kota di AS, pekerja dan anak muda kulit putih berdiri bersama imigran, kulit hitam, kulit cokelat dan kulit ‘kuning’ melawan kekerasan polisi. Hal ini terjadi pada 6 Juni dalam demonstrasi yang sukses yang diserukan oleh Pakta Aksi di pusat kota Milan, pada 7 Juni bersama dengan ribuan anak muda di depan Stasiun Pusat (Central Station) Milan untuk bergabung dengan demonstrasi Black Lives Matter. Kekerasan negara, jauh dari mengisolasi perjuangan buruh, telah menyatukan rakyat terlibat bersama dalam rute terpisah, anak-anak muda sukarela terlibat dalam brigade darurat untuk menyediakan makanan dan kebutuhan penting bagi rakyat yang dilanda krisis tanpa sarana-sarana bertahan hidup; aktivis muda mencoba menyelesaikan masalah perumahan dengan pendudukan ruang-ruang tak berpenghuni, dan/atau memperjuangkan lingkungan dapat dihuni dan lingkungan hidup; pekerja kesehatan maju ke garis depan, menyadari kontradiksi antara profit dan kehidupan, bersama dengan SI Cobas dan anggota-anggota serikat pekerja militan lainnya.

FedEx adalah korporasi yang kuat, mampu mendorong Menteri Dalam Negeri Italia untuk mengirimkan satu atau dua ratus polisi untuk melayani kepentingannya melawan pekerja. Menganggarkan jutaan untuk menyingkirkan 66 pekerja setelah mereka bekerja di pergudangan tersebut selama lima tahun melalui agensi penyalur, bahkan menawari mereka pesangon; bahkan mungkin menganggarkan jutaan lebih banyak lagi untuk menyingkirkan serikat SI Cobas, sebagaimana praktek di AS, agar mereka bebas melakukan rencana restrukturisasi yang bertujuan mengurangi pekerja tetap dan lebih banyak pekerja tidak tetap, yaitu fleksibilitas maksimal, dan PHK dalam bisnis “nasional”. Kami juga berjuang mencegah model FedEx tidak menjadi standar, mencegah model anti-serikat di seluruh industri logistik, transportasi dan pengiriman.

Tapi hal tersebut (di atas) belum menghitung termasuk solidaritas antara pekerja, baik yang di dalam plant Peschiera Borromeo, dan yang di pergudangan di seluruh Italia, dengan pemogokan di Brescia, Piacenza, Parma, Bologna, Turin, Roma, Napoli dan gerakan yang lebih luas yang mendukung pekerja. FedEx belum bersedia duduk di meja perundingan. Pada Rabu berikutnya, 24 Juni, pekerja FedEx mengadakan aksi duduk di Prefektur Milan.

Musuh kita besar dan kuat, dan ketika kau terlibat dalam sebuah pertempuran, kau dapat menang atau kalah. Jika kau tidak melawan, kau sudah kalah. Hasil dari perjuangan percontohan dalam krisis Covid-19 ini akan bergantung pada tekad, persatuan dan daya tahan pekerja dan gerakan luas anti-kapitalis dalam sebuah koneksi yang ideal dengan gerakan Black Lives Matter dan protes-protes solidaritas internasional.

Komite Solidaritas Internasional SI Cobas

21 Juni 2020

***

Diterjemahkan oleh: Sarinah dari Workers’ Response to Police Brutality: A New, Forceful Strike at FedEx/TNT

Baca juga: Polisi Serang Pemogokan Buruh TNT/FedEx di Dekat Milan

Blog adalah kolom yang berisi posisi-posisi individu pengurus, anggota maupun eksternal untuk bertukar-pikiran. 

Post Comment

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.